Responsive image

    NEWS At. Tue, 26 September 2017  -   00:00 WIB

Persiapan Simposium Nasional Akuntansi (SNA XX)


Responsive image


26 September 2017

SNA XX (Simposium Nasional Akuntansi ke 20) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jember yang rencananya bakal digelar mulai Rabu 27 September sampai dengan Jum’at 29 September 2017 sudah terasa “kesibukannya” sejak H-2.

Persiapan fisik dari mulai tata dekorasi, protokoler, booking hotel, sampai urusan administrasi dan tetek bengek kecil lainnya sudah direncanakan sedemikian matang.  Maklum, karena yang bakal hadir berpartisipasi pada even akbar tersebut sekitar kurang lebih 1.000 tamu undangan. Adapun tamu VVIP dari Pemerintah Pusat adalah Menteri RISTEKDIKTI, bapak Prof. Drs. H. Muhammad Nasir, M.Si, Akt, Ph.D dan Wakil Menteri Keuangan.

Di samping itu, akan hadir pula utusan dari beberapa lembaga dan instansi terkait lainnya, misalnya Dewan Pengurus Nasional Ikatan Akuntan Indonesia (IAI), para delegasi dari Perguruan Tinggi, para akademisi dan profesional lainnya.

“Koordinasi yang intensif dari semua pihak sangat diharapkan demi lancarnya kegiatan kita ini...” Imam Mas’ud (Ketua Penyelenggara) menghimbau semua anggota panitia di sela-sela rapat kick-off SNA 20 pada senin 25 September 2017.

Lebih lanjut Imam Mas’ud meminta agar semua seksi siap karena para tamu undangan sudah mulai berdatangan mulai Senin (25/9) siang.

Ketua Seksi Transportasi (Andi Rohman) melaporkan armada penjemputan untuk tamu yang menggunakan transportasi udara juga sudah disiapkan di bandara Notohadinegoro (pak Imam)

FEB UNEJ OFFICIAL


KONTAK

FEB, Unej.
Jalan Kalimantan
Jember, 68121
HP: 082337463327
Push Info
feb@unej.ac.id






FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

Responsive image